Cara download game sangat diperlukan bagi para pencinta game. Cara ini akan memberikan kemudahan bagi para gamers untuk dapat mendownload game yang diinginkannya. Bermain game dapat menjadi salah satu cara untuk menghibur diri atau melepaskan rasa penat.
Terutama setelah melakukan aktivitas sehari-hari. Namun walaupun demikian, terdapat beberapa cara untuk mendownload game di laptop, simak cara-cara tersebut pada pembahasan selanjutnya.
Inilah Cara Download Game di Laptop
Kebanyakan para gamers menggunakan laptop untuk dapat bermain game, karena memiliki RAM dan graphic yang tinggi dibandingkan dengan handphone. Sehingga, game yang dimainkan juga dapat lebih canggih atau lebih besar dibandingkan dengan game mobile di handphone.
Namun, masih ada sebagian orang yang belum mengetahui cara download game melalui laptop, bahkan dapat dilakukan tanpa berbayar atau gratis. Karena tidak ada tempat untuk memuat atau mengunduh game di laptop, seperti Google Play Store yang ada di handphone android.
Bagi para pecinta game yang belum mengetahui cara untuk mendownload permainan di laptop, kini tidak perlu kebingungan. Terdapat beberapa cara yang cukup mudah untuk mengunduh permainan melalui laptop yang kamu miliki. Berikut pembahasannya.
- Cara Download Game Via Windows Store
Cara pertama yang dapat dilakukan untuk mendownload game di laptop adalah dengan menggunakan Windows Store. Yaitu aplikasi resmi Microsoft yang menyediakan berbagai macam permainan dan aplikasi yang gratis dan juga berbayar.
Pada Windows 10, 8.1, dan 8, aplikasi ini sudah terpasang dengan otomatis yang terdapat di laptop gaming atau laptop kantor.
Namun jangan khawatir, aplikasi ini dapat didownload atau diunduh di situs resmi Microsoft, jika belum memiliki aplikasi Windows Store ini.
Untuk mendownload game atau permainan melalui Windows store ini cukup mudah, pastikan Windows yang terdapat di laptop telah terhubung dengan akun Microsoft. Berikut cara-cara yang dapat diikuti, di antaranya:
- Buka pada Start Menu Windows untuk menjalankan aplikasi Windows Store.
- Setelah masuk pada aplikasi tersebut, pilih kategori Game.
- Kemudian, cari dan pilih game yang diinginkan.
- Lalu klik Install.
- Tunggu proses unduh sampai selesai, dan aplikasi Windows akan langsung mengunduh game tersebut ke laptop.
- Cara Download Game Via Steam
Steam merupakan salah satu platform atau situs yang dapat digunakan untuk mendownload game di laptop. Steam juga menyediakan berbagai game secara gratis dan juga berbayar.
Namun, terdapat beberapa fitur lainnya di dalam aplikasi Steam ini, seperti dapat berkomunikasi secara langsung baik melalui teks atau suara dengan pemain game lainnya.
Tentunya, sebelum mengunduh game yang diinginkan. Hal pertama yang harus dilakukan tentunya mendownload aplikasi Steam ini melalui situs resminya. Berikut cara mendownload game melalui situs ini, di antaranya:
- Bukalah situs store.steampowered.com dan unduhlah aplikasi Steam ini.
- Lalu buka dan jalankan aplikasi Steam dan lakukan log in atau sign up untuk mendaftar pada aplikasi ini.
- Setelah itu bukalah menu Store dan pilihlah game yang diinginkah, lalu cari game tersebut.
- Setelah game yang diinginkan ditemukan, klik Play Game dan centanglah pada opsi Create Desktop Shortcut, kemudian klik Next.
- Tunggu sampai proses download selesai dan game siap untuk dimainkan.
Sementara itu, jika ingin membeli game di Steam, masukkan uang saldo ke SteamWallet terlebih dahulu. Dan lakukan cara untuk download game diatas melalui laptop.
- Cara Download Game Via Epic Game Store
Cara selanjutnya untuk mendownload game di laptop adalah melalui Epic Game Store, yang menyediakan berbagai permainan secara offline maupun online tentunya secara legal.
Terdapat banyak game di platform ini, mulai dari permainan yang gratis sampai permainan yang berbayar. Berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mendownload game melalui Epic Game Store, di antaranya:
- Bukalah situs resmi epicgames.com dan unduhlah aplikasinya.
- Lakukan sign up atau log in untuk membuat akun ini.
- Kemudian cari dan pilih game sesuai keinginan.
- Lalu klik opsi Get untuk mengunduh game tersebut.
- Tunggu sampai proses download selesai dan game siap untuk dimainkan.
- Cara Download Game Via GameTop
Cara mengunduh game berikutnya adalah melalui GameTop, yang merupakan situs yang menyediakan puluhan game dengan berbagai genre yang legal.
Caranya cukup mudah, berikut cara-cara yang dapat dilakukan untuk mendownload game melalui situs ini, di antaranya:
- Bukalah situs resmi dari situs ini, yaitu gametop.com.
- Kemudian pilihlah game yang diinginkan dan klik Get for Free untuk mendapatkan game secara gratis.
- Lalu, klik Save untuk menyimpan game dan tunggu proses download tersebut, hingga game berhasil didownload.
- Cara Download Game Via GOG Galaxy
GOG merupakan salah satu platform yang digunakan untuk mendownload berbagai macam permainan. Situs ini menyediakan berbagai permainan baik game secara gratis maupun berbayar.
Sebelum mendownload permainan, harus mendownload aplikasi GOG ini terlebih dahulu, melalui situs resmi mereka. Berikut cara-cara untuk mendownload game di GOG Galaxy, di antaranya:
- Bukalah situs resmi GOG di browser gog.com, lalu unduh aplikasinya.
- Setelah berhasil diunduh, bukalah aplikasi tersebut dan lakukan sign up atau log in.
- Kemudian pilih menu Store dan carilah pada menu tersebut game yang ingin didownload.
- Lalu, klik Download and Install Now untuk mendownload permainan tersebut.
- Tunggu proses download tersebut sampai selesai dan game siap untuk dimainkan.
- Cara Download Game Via CNET
Cara selanjutnya untuk mendownload permainan di laptop adalah melalui CNET, yang merupakan salah satu situs yang berfungsi untuk mendownload berbagai permainan di laptop.
Untuk dapat mendownload permainan yang diinginkan, kamu tidak perlu mengunduh aplikasi CNET ini. Cukup dengan membuka situs resminya melalui browser, berikut cara-caranya:
- Bukalah pada browser atau Google di laptop dengan mengetik “halaman resmi CNET”.
- Setelah situs dapat dibuka, pilihlah game sesuai keinginan.
- Lalu, klik Download Now untuk mendownload game tersebut.
- Setelah itu, akan keluar jendela persetujuan dari website tersebut untuk mendownload game yang diinginkan.
- Cara Download Game Via Aplikasi Discord
Discord merupakan salah satu aplikasi yang dapat digunakan untun mengunduh berbagai game di laptop. Untuk dapat mengunduh berbagai permainan yang diinginkan, perlu untuk mengunduh aplikasi Discord terlebih dahulu.
Cara untuk mengunduh aplikasi ini cukup mudah, ikuti langkah-langkah beriku ini untuk mendownload game melalui aplikasi ini, di antaranya:
- Bukalah situs discord.com pada Google untuk mengunduh aplikasinya.
- Setelah berhasil diunduh, lakukan sign up untuk mendaftar akun atau log in jika akun telah terdaftar.
- Setelah berhasil masuk pada aplikasi Discord ini, pilih Store dan carilah game yang diinginkan.
- Setelah dipilih, lalu klik Add to library.
- Lalu pilih dan klik Library, kemudian klik Install untuk mendownload game tersebut.
- Tunggu proses download sampai selesai, lalu instal game.
- Setelah berhasil terinstall, game siap dimainkan.
Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan bagi para pencinta game di laptop. Demikian seputar informasi mengenai cara download game di laptop melalui berbagai platform dan aplikasi yang dapat diunduh di laptop.